Regenarasi SDM Leonard Eben Ezer Simanjuntak Lantik Wakajati Sulsel Zet Tadung Allo

SULSEL, — Kepala Kejaksaan Tinggi Sulsel. Leonard Eben Ezer Simanjuntak SH. MH, melantik Zet Tadung Allo SH. MH, sebagai wujud regenerasi untuk menciptakan lingkungan kerja lebih profesional, 25 Mei 2023.

Diketahui Zet Tadung Allo SH. MH, sebelumnya menjabat sebagai Wakil Kepala Kejaksaan Tinggi DKI Jakarta. Di Sulsel, dirinya menggantikan Hermanto SH. MH, berdasarkan surat keputusan jaksa agung nomor : 129 tahun 2023, 8 mei 2023.

“Hermanto SH. MH, mendapatkan promosi menduduki jabatan Direktur Perdata dan Tata Usaha Negara pada jaksa agung dan tata usaha negara Kejagung RI, “kata Soetarmi, Kasi Penkum Kejati Sulsel.

Dalam sambutannya Leonard Eben Ezer Simanjuntak menyampaikan bahwa rotasi alih jabatan di Kejaksaan merupakan siklus yang dibutuhkan dalam rangka regenerasi sekaligus penyegaran personil dan organisasi.

“Ini adalah siklus yang dibutuhkan dalam rangka regenerasi sekaligus penyegaran personil dan organisasi, “terang Leonard.

Selain itu juga dirinya mengucapkan banyak terima kasih kepada Hermanto SH. MH, yang mendapatkan promosi jabatan di Kejagung RI, pengabdiannya kepada Kejati Sulsel selama ini.

“Selamat untuk bapak Hermanto, selama pengabdiannya di Sulsel, semoga di Kejagung RI amanah dan semakin sukses kedepannya, “tambah Leonard.

Acara tersebut juga dihadiri oleh Ketua IKA Adhyaksa Dharmakarini Wilayah Sulsel. Friska Leonard Simanjuntak, staff ahli Gubernur Sulsel bidang pemerintahan Dr. Andi Mappatoba SH. MBA, Kepala Badan Kepegawaian Provinsi Sulsel. Dra. Hj. Sukarniaty Kandolele, MM, Rohaniawan Pdt. Slamet SE, para asisten dan para Kejari negeri se Sulsel, kabag TU serta pejabat struktural baik eselon IV dan V.

 



error: Jangan Asal Comot Bro!!!