Rekayasa Lalulintas Pasca Rusaknya Jembatan Pikkung, Ditlantas Polda Sulsel Himbau Pengendara Tunda Perjalanan

PALOPO, — Jajaran Satlantas Polres Palopo terus memantau dan menjaga arus lalulintas di sekitar Jembatan Sungai Pikung, Kelurahan Rampoang, Kecamatan Bara, Kota Palopo, (18/10/2022).

Kondisi jembatan yang rusak masih dalam proses perbaikan, sehingga Satlantas Polres Palopo melakukan pengalihan arus terkait keretakan jembatan sungai pikung tersebut.

Iptu. Siswaji yang memimpin pengalihan arus tersebut menjelaskan, telah menyiapkan beberapa titik jalur alternatif yang ada di wilayah Kelurahan Rampoang.

“Alhamdulillah, antisipasi terhadap dampak kerusakan jembatan Pikkung, kami telah menyiapkan jalur alternatif yaitu dari arah selatan ke utara yaitu Mini market Indomaret belok kiri-perumnas-Jalan Garuda-Jalan Merak kemudian keluar dilapangan Rampoang, “kata Iptu. Siswaji.

Selanjutnya, dari arah utara ke selatan belok kanan Lapangan Rampoang-jallan Merak-Jalan Garuda kemudian keluar di Indomaret Perumnas.

“Untuk sementara waktu, kendaraan yang bisa melewati jalur alternatif yaitu sepeda motor, mobil minibus atau AKDP dan kendaraan yang berat muatan dibawah 10 ton dihimbau untuk menepi sementara, “tambahnya.

Sementara itu Dirlantas Polda Sulsel. Kombes. Pol. Faizal S. Ik, MH, menyampaikan kepada pada pengguna jalan yang hendak melakukan perjalan ke wilayah Trans Sulawesi khususnya jalur  Palopo dan sekitarnya untuk menunda sejenak hingga proses pengerjaan jembatan rampung dan arus kembali lancar.

“Kami berharap pada masyarakat yang hendak bepergian melintas di jalan Trans Sulawesi, untuk sementara menunda perjalanan sampai jembatan usai perbaikan, “terang Kombes. Pol. Faizal S. Ik, MH.



error: Jangan Asal Comot Bro!!!