SULSEL, — Bid. Propam Polda Sulsel menggelar Coffee Morning bareng Tentara Nasional Indonesia (TNI) AD, AL dan AU, dalam rangka memperkuat sinergitas antar elemen penegak supremasi hukum NKRI, 12 Agustus 2025.
”Alhamdulillah Wa Sykurillah, hari ini kami duduk bareng, ngobrol santai dengan saudara kita dari TNI AD, AL dan Angkatan Udara, “kata KBP. H. Zulham Effendy S. Ik.
Bertempat di POMDAM XIV Hasanuddin, jalan Monginsidi No. 19 A, dan dihadiri oleh DanPOM DAM XIV Hasanuddin, Dan POM AL Lantamal IV, Dan Dansat POM Lanud Sultan Hasanuddin, Kasubbid Paminal Propam Polda Sulsel, Kasubbag Yanduan Propam Polda SS, Kasubbag Renmin Propam Polda SS, Kaurbinpam Subandi Propam Polda SS, para Perwira POMDAM XIV Hasanuddin dan para Perwira Propam Polda Sulsel.
”Tujuannya untuk memperkuat sinergitas antar penegak supremasi hukum, para Personil biar saling kenal juga menumbuhkan silaturahmi, “lanjut Zulham.
Setelah sarapan dan coffee morning, acara kemudian dilanjutkan dengan sesi Fhoto bersama.