Minimalisir Lakalantas Jelang Nataru Kasatlantas Polres Barru Survei Ruas Jalan

BARRU, — Kasatlantas Polres Barru. AKP. Abd. Malik S. Sos, melakukan survei beberapa ruas jalan jelang perataan Natal dan tahun baru (Nataru) guna meminimalisir Lakalantas, 24 Desember 2022.

“Alhamdulillah, hari ini saya bersama beberapa Personil Satlantas Polres Barru turun langsung meninjau beberapa ruas jalan yang rawan, utamanya jalan berlubang dan rusak parah, “kata AKP. Abd. Malik S. Sos.

Dengan memasang tanda atau papan bicara serta waterbarier agar masyarakat bisa lebih berhati-hati dan meningkatkan kewaspadaan dalam berkendara.

“Kami memasang Traffic Cone, Water Barrier agar hal tersebut bisa menjadi perhatian bagi masyarakat agar mereka bisa lebih berhati-hatu dan meningkatkan kewaspadaan dalam mengemudikan kendaraan, “lanjut AKP. Abd. Malik S. Sos.

Tak lupa pula dirinya menghimbau masyarakat agar selama cuaca buruk untuk tetap tidak melakukan perjalanan apabila tidak urgent demi menjaga keselamatan diri masing-masing.

“Kami sarankan kepada masyarakat agar tidak berkendara apabila memang tidak penting. Selama cuaca buruk ini, konsentrasi dan waspada dalam berkendara, jangan berteduh dibawah pohon untuk menghindari hal yang tidak diinginkan, “tutup AKP. Abd. Malik S. Sos.



error: Jangan Asal Comot Bro!!!