Acuhkan Protoker Kesehatan, Dishub Kabupaten Bone Gelar Operasi KIR Kendaraan Kejar Target PAD

BONE, — Pemerintah Pusat telah mengeluarkan edaran kepada seluruh Pemerintah Kabupaten/Kota agar tetap melaksanakan kegiatan seperti biasa dan tetap mengacu kepada Protokoler Kesehatan selama masa pandemi menuju New Normal, akan tetapi hal tersebut tidak berlaku bagi Dinas Perhubungan Kabupaten Bone. Mereka tetap menggelar operasi penertiban KIR kendaraan diporos jalan Makassar-Bone, Khamis (11/06/2020) sekira pukul 14.00 Wita.

 

Anehnya lagi, Oknum Dishub Kab. Bone, bernama Taddi’ saat dikonfirmasi dilokasi tersebut malah memperlihatkan arogansinya dengan mengatakan dirinya sebagai Wartawan. Dimana dilokasi tersebut, bertumpuk kendaraan yang mengakibatkan kemacetan diporos jalan Makassar-Bone hingga radius 200 Meter.

 

“Mana ID Cardnya, saya juga wartawan, “kata Taddi.

 

Dimana giat Operasi tersebut tanpa papan himbauan, tanpa tempat cuci tangan dan Temperatur Gun. Bahkan Taddi mengungkapkan bahwa mereka ditarget oleh Kepala Dinas Perhubungan Bone, Ridwan dan DPRD Bone untuk mengejar Pendapatan Asli Daerah (PAD) sebanyak 3 Milyar.

 

“Klo papan operasi memang tidak ada, kita akui kesalahan, tapi kami ini ditarget sama atasan Kadishub dan DPRD untuk capai target 3 Milyar, klo kami tidak capai target, mauki tanggung jawab, “lanjut Taddi.

 

Nampaknya ini dapat dijadikan bahan bagi Bupati Bone. H. A. Fahsar Padjalangi, untuk lebih memperhatikan Protokoler Kesehatan ketimbang PAD Kabupaten.