Satlantas Polres Gowa Sigap Kawal Car Free Day

GOWA, — Satuan Lalulintas Polres Gowa, Minggu (16/02/2020) sekira pukul 06.30 Wita. Melaksanakan pengawalan dan pengamanan jalur jalan sehat di beberapa titik perempatan jalan yg akan dilalui oleh rombongan jalan sehat.

“Untuk mengantisipasi kemacetan dan kepadatan arus lalu lintas personel Satlantas Polres Gowa hadir melaksanakan pengamanan jalur disepanjang rute yang akan dilalui oleh peserta jalan sehat tersebut guna memberikan rasa aman dan nyaman kepada peserta jalan sehat dan pengguna jalan lainnya sehingga tercipta kamseltibcar lantas yang kondusif, “kata Iptu Dalhari Kanit Turjawali Satlantas Polres Gowa.

Kasatlantas Polres Gowa AKP Mustari SH mengatakan bahwa dirinya telah menempatkan Personilnya dititik rawan kemacetan pada lokasi jalan sehat.

“Kami tempatkan personel disetiap persimpangan dan titik-titik rawan macet mengingat pada pagi hari arus lalu lintas cukup ramai karena kegiatan atau aktivitas masyarakat yang sedang melaksanakan jalan sehat, serta masyarakat yang menuju beberapa obyek wisata kabupaten Gowa, sehingga dengan kehadiran Personil Sat Lantas Polres Gowa dijalan dapat mengantisipasi kemacetan agar setiap kegiatan pemerintahan dan kegiatan masyarakat dapat berjalan dengan aman dan lancar, “kata AKP Mustari sH.

Di tempat terpisah Kapolres Gowa AKBP Boy FS Samola S. Ik, berharap dengan kehadiran personil Satlantas Polres Gowa dijalan dapat memberikan rasa aman bagi masyarakat pengguna jalan yang sedang melaksanakan aktivitas liburan bersama keluarga.

“Puji tuhan, semoga dengan hadirnya para Personil Satlantas kami dititik rawan macet, dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi para pengguna jalan yang sedang menikmati hari libur keluarga, “tutup AKBP Boy FS Samola S. Ik.



error: Jangan Asal Comot Bro!!!