News  

Forum Kerukunan Umat Beragama Gelar Diskusi Antar Umat Beragama

BONE, — Diskusi Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) dengan tema ‘Merekatkan Perbedaan Fengan Kerukunan Mencerminkan Simponi Jaga Kebersamaan Umat. Kamis, (17/10/2019) sekira pukul.09.00 Wita di Bugis Room Hotel Novena Watampone. Jalan Jenderal Ahmad Yani Kel. Macanang, Kec. Tanete Riattang Barat Kab. Bone.Kegiatan yang dihadiri oleh, Andi Haikal (Kabag Kesra Pemda Bone) Mewakili Bupati Bone, Letda Inf, M.Hasim (Paur Bintal Korem 141/Tp) mewakili Danrem 141/Tp, Kapten Inf Jumadi (Pasi Pers Kodim 1407/Bone) mewakili Dandim 1407/Bone, Reza Syukur SH (Hakim Pengadilan Negeri Watampone) mewakili Ketua Pengadilan Negeri Watampone.Dan juga Ahmad SH (Kasubid Intel Kejari Bone) Mewakili Kajari Bone, Ipda Tajuddin (KBO Satbinmas Polres Bone) mewakili Kapolres Bone, DR. Wahyudin M.Hum (Kepala Kementrian Agama Kab. Bone), Kamaluddin (Panitera) mewakili Kepala Pengadilan Agama Watampone, Andi Amrin SH Kabid Pengembangan Nilai Nilai Kebangsaan (Mewakili Kabankesbangpol Kab Bone), Gede Widianto (pendeta Vihara Dharma Palakka), A.S. Telaumbanua (Wakil Ketua Gereja Kalam Kudus Watampone), Jerry Hartanto (Wakil Ketua PSMTI), Prof. H Syaifuddin Latif (Ketua FKUB Watampone).”Kami Mengucapkan terimakasih kepada Pemerintah Daerah Kab. Bone serta semua pihak yang telah membantu sehinga acara diskusi ini bisa berjalan dengan baik. Diskusi ini dilaksanakan dengan tujuan untuk mempersatukan dan mempererat hubungan antar umat agama di Kab. Bone, “ucap Prof. H. Syaifuddin Latif, Ketua FKUB.Sementara itu Kepala Kemenag. Kabupaten Bone dalam sambutannya mengungkapkan tentang kearifan lokal masyarakat merupakan basis untuk membangun kerukunan umat beragama.”Lewat diskusi Kerukunan kita bisa saling memahami dan menyampaikan kepada masayarakat tentang kearifan lokal sehingga bisa menjadi basis membangun kerukunan umat beragama, “kata Dr. Wahyuddin M. Hum.Menurutnya informasi lewat Media Sosial dewasa ini, menyebar dengan begitu cepat.”Informasi yang begitu cepat melalui media sosial, yang kadang berita benar disalahkan begitu juga sebaliknya, hal itulah yang mendorong kita untuk melaksanakan diskusi untuk mencari solusi yang terbaik, “tambahnya.Selanjutnya pada Pukul 10.15 Wita dilaksanakan diskusi Kerukunan dengan pemateri, Andi Haikal (Kabag Kesra Kab Bone), Kyai Muda Idris Rasyid M.Pdi (Ponpes Al Ikhlas Ujung) daan juga Pendeta Irma Sasikil SSI (Ketua GPIP Imanuel Wtp).(Iwan Hammer)



error: Jangan Asal Comot Bro!!!