Gandeng Selebgram Makassar, Jajaran Ditlantas Polda Sulsel Himbau Masyarakat Tidak Mudik/Pulang Kampung

MAKASSAR, — Gandeng Selebgram asal Makassar seperti Adi dan Sukri Bassi Toayya, Tumming-Abu dan lainnya, jajaran Ditlantas Polda Sulsel, menghimbau masyarakat khususnya masyarakat kota Makassar agar menunda hajat mereka untuk tidak mudik/pulang kampung.

Dirlantas Polda Sulsel. Kombes. Pol. Frans Sentoe S. Ik, mengatakan bahwa Pandemi Covid 19 belum berakhir, olehnya itu masyarakat diminta untuk saling menjaga satu sama lainnya.

“Kiranya masyarakat dapat menunda dan bersabar agar ditahun ini meniadakan dulu hajat mereka untuk tidak mudik/pulang kampung, mari kita saling menjaga satu sama lainnya, jangan kita membawa penyakit bagi keluarga kita yang ada dikampung, sayangi mereka dengan menahan diri, “kata Kombes. Pol. Feans Sentoe S. Ik.

Sementara itu juga, Kapolda Sulsel. Irjen. Pol. Merdysam Msi, lewat beberapa unggahan video di media sosial, meminta masyarakat agar tetap patuh pada aturan Pemerintah Pusat, demi terwujudnya Sulsel Sehat, Indonesia Sehat.

“Alhamdulillah, mari kita saling menjaga, tetap patuh pada aturan Pemerintah Pusat agar tidak mudik/pulang kampung ditahun ini demi terwujudnya Sulsel Sehat, Indonesia Sehat, “tutup Irjen. Pol. Merdysam Msi.



error: Jangan Asal Comot Bro!!!