Satlantas Polres Maros Jadwalkan Polantas ‘Seru’ Setiap Minggunya

MAROS, — Satuan Lalulintas (Satlantas) Polres Maros menerapkan Sebuah program Polantas Seru (Sedekah Seribu) yang dilaksanakan Dua kali setiap Minggunya, tepatnya pada hari Selasa dan Jum’at.

Kegiatan ini digalakkan oleh Anggota Satlantas Polres Maros yang nantinya akan disalurkan kepada Masyarakat sebagai bentuk kepedulian antar sesama dan juga sebagai inovasi untuk menciptakan kedekatan antara Polisi dengan masyarakat dalam bentuk kepedulian kepada warga yang kurang mampu.

“Alhamdulillah, dengan memberikannya bantuan kemanusian sebagai bentuk kepedulian antar sesama. Program ini adalah wujud nyata dari bentuk kepedulian pihak kepolisian yang merupakan pengayom dan pelindung Masyarakat, “kata AKP Amalia Normadiah S. Ik, via Whatssapp pribadinya, (31/01/2020) sekira pukul 08.00 Wita.



error: Jangan Asal Comot Bro!!!